Minggu, 26 Februari 2023

Ekstrakurikuler Badminton dan Senam Pokjar Aksara Kemiri

 

 
 

Halo Sahabat 
 
Kegiatan hari ini adalah Ekstrakurikuler Badminton dan Senam Pokjar Aksara Kemiri.
kegiatan diawali dengan senam terlebih dahulu sebagai pemanasan dan kemudian Olahraga Badminton.
dengan peralatan yang ada dan lahan yang sederhana. alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan tertib. 

semangat ..................
 
#merdekabelajar
#merdekamengajar

<wda>

AGENDA KHOTMIL QUR'AN DAN MEMPERINGATI ISRA' DAN MI'RAJ BAGINDA RASULULLAH MUHAMMAD SAW DI POKJAR AKSARA SINGOLATREN

 

Halo Sahabat......Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Kegiatan kita kali ini adalah Khotmil Qur'an daalam rangka Memperingati Isra' dan Mi'raj Baginda Rasulullah Muhammad SAW di Pokjar Aksara Singolatren. alhamdulillah Acara telah berlangsung sangat damai dan tenang penuh lantunan ayat-ayat suci Al-Qur'an. semoag agenda seperti ini terus dilaksanakan karena sangat positif sekali dan menambah keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala

اللَّهُمَّ ارْحَمْنَا بِالقُرْءَانِ
وَاجْعَلْهُ لَنَا إِمَامًا وَنُورًا وَهُدًا وَرَحْمَةً
اللَّهُمَّ ذَكِّرْنَا مِنْهُ مَا نَسِينَا
وَعَلِّمْنَا مِنْهُ مَا جَهِلْنَا
وَارْزُقْنَا تِلَاوَتَهُ ءَانَآءَ الَّيْلِ وَأَطْرَافَ النَّهَارِ
وَاجْعَلْهُ لَنَا حُجَّةً يَا رَبَّ الْعَالَمِينَ

Allahummarhamna bil Qur’an
Waj’alhu lana imaaman wa nuuron wa hudan wa rohmah
Allahumma dzakkirna minhu maa nasiina
Wa’allimna minhumaa jahiilna
Warzuqna tilaawatahu
Aana allaili wa athrofannahar
Waj’alhulana hujjatan
Yaaa Robbal ‘alamiin

Ya Allah, rahmatilah aku dengan Al-Quran
Jadikanlah ia bagiku sebagai panutan, cahaya, dan petunjuk rahmat.
Ya Allah, ingatkanlah aku andai aku lupa akan ayat Al-Quran
Ajarkan aku dari padanya yang belum aku tahu
Dan anugerahkan kepadaku kesempatan untuk membacanya
Tengah malam dan siang hari
dan jadikanlah ia hujjah yang kuat bagiku
Wahai Tuhan semesta alam

<wda>

 

Ekstrakurikuler IT Pokjar AKSARA Singojuruh

 

 

Halo Sahabat...... Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Kegiatan di hari minggu ini adalah Ekstrakurikuler IT Pokjar AKSARA Singojuruh dihadiri oleh warga belajar aksara. Tutor: Ibu Heni Humarli dan Ibu Tria Karina Yasmin. 

Warga belajar yang satu ini sangat rajin dalam melaksanakan berbagai kegiatan belajar yang telah di jadwalkan oleh PKBM AL-Fayyad. niat dan isiqomah dalam belajar sangat tinggi. kami sengat mengapresiasi hal tersebut. semoga ilmu pendidikan yang dipelajari bermanfaat dan berkah dalam hidup kita semua.

<wda>

#merdekabelajar

#merdekamengajar



P2L PENGENALAN TEKNIK DEMPLOT

 

 

P5 POKJAR KEMIRI 

P2L PENGENALAN TEKNIK DEMPLOT

pada dasarnya demplot adalah kegiatan penyemaian bibit yang digunakan para petani untuk menangani curah hujan tinggi.  Warga belajar dikenalkan apa itu demplot, mulai dari pengertiannya , manfaat demplot, dan hal-hal yang perlu disiapkan saat proses demplot seperti media tanam yang digunakan, tanaman apa yang bisa disemai dengan tehnik demplot, dan juga mengamati pertumbuhan bibit yang telah disemai.

Dengan menerapkan pembelajaran berdiferensiasi warga belajar bebas membuat tugas antara lain mereka membuat tugas dalam bentuk puisi, pantun, gambar dan juga lagu yang dipresentasikan di depan kelas.

 

#merdekamengajar

#merdekabelajar

<vivi>

Sabtu, 25 Februari 2023

KEGIATAN PENGUATAN P3 KELOMPOK BELAJAR LEMAHBANGKULON

 

Agenda Proyek Penguatan P3 Kelompok Belajar Lemahbangkulon  Tutor : Bu Luluk dan Bu Norma

 

beberapa tahapan akan kita lalu, dan semoga warga belajar semakin antusias dalam melaksanakannya. dengan haarapan terciptaanya pembelajaran yang efektif dan aktiv

~~semangat terus warga belajar. selamat berkarya.~~~

#merdekabelajar

#merdekamengajar

 

KEGIATAN PENGUATAN P3 KELOMPOK BELAJAR ANDONG

 

Halo Sahabat

Agenda kita kali ini adalah Agenda Proyek Penguatan P3 Kelompok Belajar Andong dengan topik Pengelolaan Limbah Rumah Tangga. Dihadiri oleh 9 warga belajar dan Tutor : Ibu Epa Rahmawati Firnanda, IbuTria Karina Yasmin, Ibu Hafidoturopiah dan Bapak Hasbolah.

Beberapa tahapan akan kita lalu, dan semoga warga belajar semakin antusias dalam melaksanakannya. dengan harapan terciptaanya pembelajaran yang efektif dan aktiv

~~semangat terus warga belajar. selamat berkarya.~~~

#merdekabelajar

#merdekamengajar

 

 

Jumat, 24 Februari 2023

Kegiatan pengembangan P5. Tema kewirausahaan


Selamat pagi Sahabat

Kegiatan pengembangan P5. Tema kewirausahaan topik. Menumbuhkan jiwa entrepreneurship generasi milenial muslim berbasis kearifan lokal berupa pengolahan jamur crispy untuk menciptakan peluang usaha yang berkarakter kuat.

Pertemuan pertama.
Lokasi. Ponpes Ainul Huda Dusun Tegalwudi Desa Bedewang Kec. Songgon.

 

#merdekamengajar

#merdekabelajar

Kegiatan Keterampilan pembuatan Bouquet Snack, uang, dan sabun cuci

Pembuatan Bouquet oleh Aksara Desa Padang X Ibu PKK Desa Padang


Kegiatan Keterampilan pembuatan Bouquet Snack, uang, dan sabun cuci. Kegiatan berkolaborasi dengan Ibu PKK Desa Padang dan didampingi ibu Kades. Alhamdulillah lancar 👍

Maturnuwun bu Shanti dan team


#merdekabelajar

#merdekamengajar

KEGIATAN PRAMUKA DI POKJAR ALASMALANG

 

Halo sahabat....

ada yang baru nih, kegiatan pramuka di pokjar Alsamalang yaitu Belajar Isyarat Bendera Semaphore. 

Semaphore pramuka adalah metode yang digunakan untuk mengirim sinyal atau pesan dengan menggunakan alat sederhana. 

Alat sederhana yang biasa digunakan adalah bendera, batang, maupun tangan kosong sekalipun. 

Semaphore pramuka dilakukan dengan cara mengulurkan kedua tangan membentuk posisi tertentu sesuai formasi yang sudah ditentukan. 

Nah, alat sederhana seperti bendera dan batang itu berperan untuk memperjelas arah gerakan tangan ketika menyampaikan pesan. 

Sejarah Semaphore Pramuka (https://bobo.grid.id/read/)

Semaphore diciptakan oleh Claude Chappe, seorang insinyur sekaligus pendeta asal Prancis pada tahun 1790. 

Tujuan diciptakan semaphore pramuka ini adalah untuk kepentingan komunikasi militer, agar anggota militer bisa berkomunikasi dari jarak jauh. 

Namun, awalnya semaphore tidak menggunakan bendera seperti sekarang, melainkan menggunakan kayu besar yang menyerupai lengan. 

Kayu ini kemudian dipasang di atas menara-menara tinggi yang jaraknya 5-10 mil atau sekitar 8-160 kilometer antar satu menara dengan menara lainnya. 

Pada setiap menara, ada seorang yang bertugas mengirimkan sinyal serta teleskop sebagai alat bantu untuk melihat pesan dari jarak jauh.

Nah kemudian pada abad ke-19, metode ini banyak diadopsi dan berkembang sebagai metode komunikasi antarkapal. 

Sejak itulah penggunaan bendera sebagai alat bantu semaphore mulai diterapkan karena bendera merupakan alat yang sederhana. 

Menariknya, ketika perang dunia I terjadi, semaphore masih sering digunakan meskipun teknologi telepon dan radio sudah ditemukan, lo. 

Ini karena komunikasi melalui telepon dan radio memiliki kemungkinan untuk disadap oleh musuh.

Sementara itu, penggunaan semaphore tidak mungkin disadap dan lebih simple dan dapat digunakan dalam kondisi susah sinyal. 

Manfaat Semaphore Pramuka

Tahukah teman-teman? Awalnya, semaphore digunakan untuk menyampaikan pesan rahasia agar tidak diketahui oleh musuh. 

Namun seiring berjalannya waktu, metode ini sudah tidak efektif lagi karena semakin banyak orang yang paham arti dari gerakan semaphore. 

Saat ini, semaphore ini memiliki manfaat sebagai salah satu cara untuk melakukan komunikasi jarak jauh. 

Semaphore merupakan salah satu materi yang diajarkan dan wajib dihafalkan oleh seluruh anggota pramuka.

Hal ini bertujuan agar anggota pramuka tetap bisa berkomunikasi dari jarak yang jauh dan berada di tempat yang susah sinyal. 

Selain itu, semaphore pramuka ini juga sering digunakan untuk kepentingan militer berkomunikasi jarak jauh.

O iya, penyampaian pesan pada semaphore bisa dilakukan secara relay atau berkelanjutan, teman-teman.

#pramuka

#merdekabelajar

#merdekamengajar

 

Kamis, 23 Februari 2023

KEGIATAN EXTRAKURIKULER TIM IT TOPIK PENGENALAN KOMPUTER

 

 

Selamat malam Sahabat

Malam ini dimulai pukul 19.30 WIB di pokjar alasmalang ada kegiatan Ekstrakurikuler IT yang di pandu oleh TIM IT. Kegiatan ini dimulai dari pengenalan apa itu IT, apa itu komputer, pengenalan hardware dan software sebagai pendahuluan yang disampaikan oleh Bapak Wahyu Dhany A.  di dampingi oleh tutor pak hasbollah dan bu Husnul Hotima  Wb paket c berjumlah 3 orang dan wb Paket b berjumlah 2 orang. alhamdulillah warga belajar sangat antusias dalam belajar tentang komputer. sekarang jamannya digital semua serba komputer. oleh karena itu sangat penting bagi mereka mengetahui tentang dunia digital.

Semangat terus para Warga Belajar, raih ilmu setinggi mungkin untuk masa depan yang lebih baik.

#merdekabelajar
#merdekamengajar
#tetapsemangat


KEGIATAN PENGEMBANGAN P3 POKJAR PASINAN

Kegiatan pengembangan P3 (Profil pelajar Pancasila) di Kelompok Belajar Pasinan - Singojuruh

kegiatan ini tema tata boga, materi pertemuan pertama ini adalah pengenalan memasak atau pramemasaktutor yang bertugas disampaikan Oleh Ibu Riska Febriyanti dan Anggun Diana P

tetap semangat dan terus berkaraya para warga belajar beserta tutor yang mendampingi.

#merdekamengajar

#merdekabelajar

KHATAMAN AL-QUR'AN POKJAR CANTUK

 

Selamat siang sahabat,
 
Kegiatan pada tgl 23 Februari 2023 di pokjar Cantuk terdapat agenda khataman al qur'an yang kedua, yang semula di pokjar sumberbaru dan yang kedua di pokjar cantuk, kegiatan tetap sama, namun nuansa berbeda. para warga belajar melantunkan ayat-ayat suci Al-Qur'an dengan penuh penghayatan. semoga dengan khataman al Qur'an para Warga belajar dan juga para tutor yang mendampingi bertambah keimanannya serta akhlaqnya.
"Ya Allah sinari hati kami sebab membaca Al-Qur’an, hiasi akhlak kami dengan kemuliaan Al-Qur’an, baguskanlah amalan kami karena berdzikir lewat Al-Qur’an, selamatkanlah kami dari api neraka karena kemuliaan Al-Qur’an, masukkanlah kami ke dalam surga dengan syafa’at Al-Qur’an."
 

#merdekabelajar


alamat medsos

web     : www.pkbmalfayyad.sch.id

fb        : https://www.facebook.com/pkbm.alfayyad

twitter : https://twitter.com/alFayyadPkbm


 



PEMBELAJARAN DELIVERY LEARNING PAKET A POKJAR GAMBOR

 

  
 
Halo sahabat, selamat siang

Tau nggak?? ada pembelajaran Delivery learning di PKBM Al Fayyad. pembelajaran yang di lakukan di rumah warga belajar secara privat. pembelajran kali ini dihadiri oleh
1. Ibu Novita P.S Materi Pelajaran Keliling dan Luas Lingkaran
2. Bpk Hasbolah Materi Pelajaran PKn
Jumlah WB yang hadir: 3 WB

Pembelajaran dilaksanakan dengan penuh semangat dan perhatian yang baik. alhamdulillah warga belajar dapat menerima pelajaran yang di ajarkan oleh para Tutor PKBM Al-Fayyad.

Terus semangat meraih ilmu para warga belajar dan tetap belajar dalam kehidupan sehari-hari.

#semangat

#raihilmuraihcitacita

Minggu, 19 Februari 2023

PEMBELAJARAN DARING PROGRAM PAKET C MAPEL SEJARAH

 

selamat malam sahabat

Malam ini kita ada pembelajaran Daring (Dalam jaringan). bersama tutor Bapak eko Subiantoro, SPd. Pembelajran kali ini adalah tentang sejarah indonesia. yaitu mengenal Organisasi kemerdekaan Indonesia diantaranya Boedi Oetomo, Jami'atul Khayr, Syarikat Dagang Islam, Muhammadiyah, dan Taman Siswa.

Sedikit ilmu yang bermanfaat akan memberikan pengalaman dan menambah pengetahuan kita tentang sejarah yang ada di Indonesia.

tetap semangat dan sukses selalu.

<wda>



AGENDA RAPAT TIM PENGEMBANGAN KURIKULUM PKBM AL-FAYYAD


 Agenda Rapat Tim Pengembangan Kurikulum di Sekertariat PKBM Al-Fayyad Oleh Ibu Ayu Nur Fiitri, S.Pd dan Tim

PEMBELAJARAN PEMBERDAYAAN

 

 

halo sahabat. salamat sore

gimana kabarnya, sehat selalu ya. 

kali ini kita akan belajar tentang pemberdayaan, tutor kita kali ini adalah Bpk. Muhammad Saufi, S.Pd. beliau memberikan pengetahuan tentang pembelajaran Pekarangan Pangan Lestari (P2L) merupakan program baru yang diinisiasi oleh Badan Ketahanan Pangan (BKP) Kementerian Pertanian melalui Penganekaragaman Konsumsi dan Keamanan Pangan pada tahun 2020. Program ini merupakan perkembangan dari program serupa yang pernah dijalankan sebelumnya, yaitu program Kawasan Rumah Pangan Lestari(KRPL). KRPL berubah menjadi P2L dalam upaya memperluas penerima manfaat dan pemanfaatan lahan.


Kegiatan P2L dilaksanakan dalam rangka mendukung program pemerintah untuk penanganan daerah prioritas intervensi stunting dan/atau penanganan prioritas daerah rentan rawan pangan atau pemantapan daerah tahan pangan. Kegiatan ini dilakukan melalui pemanfaatan lahan pekarangan,lahan tidur dan lahan kosong yang tidak produktif, sebagai penghasil pangandalam memenuhi pangan dan gizi rumah tangga, serta berorientasi pasar untuk meningkatkan pendapatan rumah tangga. Tujuan dari program P2L yaitu untuk meningkatkan ketersediaan, aksesibilitas, dan pemanfaatan pangan untuk rumah tangga sesuai dengan kebutuhan pangan yang beragam, bergizi seimbang, dan aman serta meningkatkan pendapatan rumah tangga melalui penyediaan pangan yang berorientasi pasar.

 

demikian sekilas tentang P2L. semoga bermanfaat. 

<wda>

KETRAMPILAN BOUQUET DI BENELAN KIDUL

 


KETRAMPILAN BOUQUET DI BENELAN KIDUL

Sahabat..... gimana kabar hari ini... sehat selalu ya. hari ini kita melaksanakan kegiatan ketrampilan bouqute (buket) di pokjar benelan kidul. kita bersama para tutor dan warga belajar PKBM Al Fayyad. bersama sama belajar menciptakan ketrampilan buket. saling belajar, saling berbagi ilmu. 

Tetap semangat. jaya jaya jaya, PKBM AL Fayyad selalu dihati.

<wda>


Jumat, 17 Februari 2023

KEGIATAN KHATAMAN AL QUR'AN DI POKJAR SUMBERBARU


 Assalamu'alaikum Sahabat......

dalam rangka memperingati isra Mi'raj Nabi Muhammad Shallallahu 'alaihi wa sallam. PKBM AL Fayad mengadakan kegiatan khataman Al Qur'an yang tersebar di beberapa titik pokjar. mengawali kegiatan ini berada di titik pokjar sumberbaru. 

Kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat positif karena dapat mengingatkan kita untuk lebih melafalkan kitab suci Al-Qur'an agar menggema di setiap telinga dan menyejukkan hati setiap kaum muslim yang mendengarnya". dan juga berbuah pahala dari Allah Subhanahu wa ta'ala.

semoga selalu istiqomah dalam membaca Al Qur'an karena 

Membaca Al-Qur’an sendiri termasuk ibadah paling utama di antara ibadah-ibadah yang lain, sebagaimana yang diriwayatkan oleh an-Nu‘man ibn Basyir:

قَالَ رَسُولُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: أَفْضَلُ عِبَادَةِ أُمَّتِي قِرَاءَةُ الْقُرْآنِ

Artinya: Rasulullah shallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Sebaik-baiknya ibadah umatku adalah membaca Al-Qur’an.” (HR. al-Baihaqi). 

Hadits tentang keutamaan membaca Al-Qur’an yang cukup familiar adalah hadits riwayat Abdullah Ibnu Mas‘ud yang menyatakan, setiap huruf yang dibaca akan diberi balasan satu kebaikan. Setiap kebaikan dilipatkan menjadi sepuluh, sebagaimana berikut ini.

عن عَبْدَ اللَّهِ بْنَ مَسْعُودٍ، يَقُولُ: قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: مَنْ قَرَأَ حَرْفًا مِنْ كِتَابِ اللَّهِ فَلَهُ بِهِ حَسَنَةٌ، وَالحَسَنَةُ بِعَشْرِ أَمْثَالِهَا، لَا أَقُولُ الم حَرْفٌ، وَلَكِنْ أَلِفٌ حَرْفٌ وَلَامٌ حَرْفٌ وَمِيمٌ حَرْفٌ

Artinya: Kata ‘Abdullah ibn Mas‘ud, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Siapa saja membaca satu huruf dari Kitabullah (Al-Qur’an), maka dia akan mendapat satu kebaikan. Sedangkan satu kebaikan dilipatkan kepada sepuluh semisalnya. Aku tidak mengatakan alif lâm mîm satu huruf. Akan tetapi, alif satu huruf, lâm satu huruf, dan mîm satu huruf,” (HR. At-Tirmidzi

 

Tak hanya itu, Al-Qur’an juga akan memberikan syafaat pada hari Kiamat bagi siapa saja yang membacanya, sebagaimana hadits dari Abu Umamah al-Bahili:

عَنْ أَبِي أُمَامَةَ الْبَاهِلِيِّ قَالَ: قَالَ رَسُولُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: اقْرَءُوا الْقُرْآنَ؛ فَإِنَّهُ يَأْتِي شَفِيعًا يَوْمَ الْقِيَامَةِ لِصَاحِبِهِ

Artinya, “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, ‘Bacalah Al-Qur’an. Sebab, ia akan datang memberikan syafaat pada hari Kiamat kepada pemilik (pembaca, pengamal)-nya,” (HR. Ahmad).

 baca juga : Keutamaan membaca Al Qur'an

Dalam sebuah hadits qudsi disebutkan bahwa orang yang sibuk membaca Al-Qur’an dan tak sempat membaca dzikir yang lain akan diberi balasan terbaik melebihi balasan mereka yang meminta, sebagaimana riwayat Abu Sa‘id dari Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bahwa Allah berfirman:

يَقُولُ اللَّهُ تَعَالَى مَنْ شَغَلَهُ قِرَاءَةُ الْقُرْآنِ عَنْ ذِكْرِي وَمَسْأَلَتِي أَعْطَيْتُهُ أَفْضَلَ ثَوَابِ السَّائِلِينَ وَفَضَلُ الْقُرْآنِ عَلَى سَائِرِ الْكَلَامِ كَفَضْلِ اللَّهِ عَلَى خَلْقِهِ

Artinya: Allah berfirman, “Siapa saja yang disibukkan oleh membaca Al-Qur’an, hingga tak sempat dzikir yang lain kepada-Ku dan meminta kepada-Ku, maka Aku akan memberinya balasan terbaik orang-orang yang meminta. Ingatlah, keutamaan Al-Qur’an atas kalimat-kalimat yang lain seperti keutamaan Allah atas makhluk-Nya,” (HR. Al-Baihaqi).

sumber : https://islam.nu.or.id/ubudiyah/keutamaan-membaca-al-qur-an-dalam-hadits-rasulullah-egWze

<wda>

Membaca Al-Qur’an sendiri termasuk ibadah paling utama di antara ibadah-ibadah yang lain, sebagaimana yang diriwayatkan oleh an-Nu‘man ibn Basyir: قَالَ رَسُولُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: أَفْضَلُ عِبَادَةِ أُمَّتِي قِرَاءَةُ الْقُرْآنِ Artinya: Rasulullah shallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Sebaik-baiknya ibadah umatku adalah membaca Al-Qur’an.” (HR. al-Baihaqi).

Sumber: https://islam.nu.or.id/ubudiyah/keutamaan-membaca-al-qur-an-dalam-hadits-rasulullah-egWze

 

 

 

 

Minggu, 12 Februari 2023

KEGIATAN KETRAMPILAN PEMBUATAN BOUQUET


 
Sahabat..... tau nggak sih ada kegiatan ketrampilan di PKBM AL-Fayyad ??????
 
Kali ini kita akan membuat bucket dengan bahan dasar snack. Kegiatan keterampilan bouquet snack Pokjar kemiri dan gendoh yang dilaksanakan di sekertariat pkbm Al-Fayyad
Semoga apa yang didapatkan bisa bermanfaat dan bisa dijadikan ladang usaha kedepannya untuk warga belajar.
 
#merdekabalajar
#merdekamengajar
 

 

KEGIATAN RAPAT TUTOR PELAKSANA P5

Sahabat...... ada yang terbaru nih.....

PKBM Al Fayyad mengadakan rapat dengan tutor pelaksana P5. apa itu P5. P5 adalah singkatan dari Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. kalau pingin tau ini kita jabarkan apa itu P5. berawal dari Profil Pelajar Pancasila. berikut Definisi dan keterangannya. (https://pusatinformasi.guru.kemdikbud.go.id/hc/en-us/articles/14145044257945-Pengertian-Profil-Pelajar-Pancasila)

Definisi Profil Pelajar Pancasila

Profil Pelajar Pancasila merupakan sejumlah ciri karakter dan kompetensi yang diharapkan untuk diraih oleh peserta didik, yang didasarkan pada nilai-nilai luhur Pancasila.

Kegunaan Profil Pelajar Pancasila

  • Menerjemahkan tujuan dan visi pendidikan ke dalam format yang lebih mudah dipahami oleh seluruh pemangku kepentingan pendidikan
  • Menjadi kompas bagi pendidik dan pelajar Indonesia
  • Tujuan akhir segala pembelajaran, program, dan kegiatan di satuan pendidikan

Dimensi dan Elemen Profil Pelajar Pancasila

Profil Pelajar Pancasila memiliki 6 dimensi dan beberapa elemen di dalamnya.

Beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia 

Pelajar Indonesia yang beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia adalah pelajar yang berakhlak dalam hubungannya dengan Tuhan Yang Maha Esa. Ia memahami ajaran agama dan kepercayaannya serta menerapkan pemahaman tersebut dalam kehidupannya sehari-hari. Ada lima elemen kunci beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia:

(a) akhlak beragama; 

(b) akhlak pribadi;

(c) akhlak kepada manusia;

(d) akhlak kepada alam; dan

(e) akhlak bernegara.

Berkebinekaan Global

Pelajar Indonesia mempertahankan budaya luhur, lokalitas dan identitasnya, dan tetap berpikiran terbuka dalam berinteraksi dengan budaya lain, sehingga menumbuhkan rasa saling menghargai dan kemungkinan terbentuknya dengan budaya luhur yang positif dan tidak bertentangan dengan budaya luhur bangsa. Elemen dan kunci kebinekaan global meliputi:

(a) mengenal dan menghargai budaya;

(b) kemampuan komunikasi interkultural dalam berinteraksi dengan sesama; dan

(c) refleksi dan tanggung jawab terhadap pengalaman kebinekaan.

Mandiri

Pelajar Indonesia merupakan pelajar mandiri, yaitu pelajar yang bertanggung jawab atas proses dan hasil belajarnya. Elemen kunci dari mandiri terdiri dari:

(a) kesadaran akan diri dan situasi yang dihadapi; serta

(b) regulasi diri.

Bergotong royong

Pelajar Indonesia memiliki kemampuan bergotong-royong, yaitu kemampuan untuk melakukan kegiatan secara bersama-sama dengan suka rela agar kegiatan yang dikerjakan dapat berjalan lancar, mudah dan ringan. Elemen-elemen dari bergotong royong adalah:

(a) kolaborasi,

(b) kepedulian, dan

(c) berbagi.

Bernalar kritis

Pelajar yang bernalar kritis mampu secara objektif memproses informasi baik kualitatif maupun kuantitatif, membangun keterkaitan antara berbagai informasi, menganalisis informasi, mengevaluasi dan menyimpulkannya. Elemen-elemen dari bernalar kritis adalah:

(a) memperoleh dan memproses informasi dan gagasan,

(b) menganalisis dan mengevaluasi penalaran,

(c) merefleksikan pemikiran dan proses berpikir, dan

(e) mengambil keputusan.

Kreatif

Pelajar yang kreatif mampu memodifikasi dan menghasilkan sesuatu yang orisinal, bermakna, bermanfaat, dan berdampak. Elemen kunci dari kreatif terdiri dari:

(a) menghasilkan gagasan yang orisinal, serta

(b) menghasilkan karya dan tindakan yang orisinal

 Baca Juga : Capaian per FASE

Profil Pelajar Pancasila dibangun dalam keseharian dan dihidupkan dalam diri setiap pelajar melalui: budaya sekolah, pembelajaran intrakurikuler, kokurikuler, maupun ekstrakurikuler.

  1. Budaya sekolah

Sebagai bagian dari budaya sekolah, 6 dimensi Profil Pelajar Pancasila diintegrasikan ke dalam iklim sekolah, kebijakan, pola interaksi dan komunikasi, serta norma yang berlaku di sekolah.

  1. Pembelajaran intrakurikuler

Sebagai bagian dari pembelajaran intrakurikuler, Capaian Pembelajaran, tujuan pembelajaran, atau materi/topik pembelajaran sudah menginkorporasikan 6 dimensi Profil Pelajar Pancasila di dalamnya.

  1. Pembelajaran kurikuler (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila)

Sebagai bagian dari pembelajaran kokurikuler, 6 dimensi Profil Pelajar Pancasila dijadikan pilihan untuk menjadi tujuan dan capaian dalam kegiatan projek dijalankan. Dimensi Profil Pelajar Pancasila yang dipilih untuk menjadi fokus tujuan kegiatan juga kemudian menjadi dasar pelaksanaan asesmen projek. Ketahui lebih lanjut.

  1. Pembelajaran ekstrakurikuler

Sebagai bagian dari pembelajaran ekstrakurikuler, 6 dimensi Profil Pelajar Pancasila diintegrasikan dalam kegiatan pengembangan minat dan bakat.

 Kegiatan ini sangat berarti besar bagi para tutor dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran nantinya. dan merupakan kegiatan yang bersifat menyeluruh di Republik Indonesia. 

Mari kita sukseskan kurikulum merdeka. Semangat merdeka mengajar




 

Sabtu, 11 Februari 2023

SEKOLAH LANSIA DI DESA BENELAN KIDUL KEC. SINGOJURUH

 
 
 
Sahabat...... kegiatan kali ini adalah sekolah lansia (lanjut usia) dimana kegiatan lansia hari ini dilaksanakan di Desa Benelan Kidul Kecamatan Singojuruh Kabupaten Banyuwangi Provinsi Jawa Timur. Tahapan dalam kegiatan sekolah lansia ini adalah sebagai berikut
  1. Penimbangan dan tensi oleh kader posyandu lansia
  2. Penyuluhan dan tes gula oleh petugas puskesmas
  3. Parenting dan senam otak oleh PKBM Al Fayyad
Selamat bersenang-senang ibu bapak lansia. semoga sehat selalu.  


#sekolahlansia

 

KEGIATAN PENDAMPINGAN PMM (PLATFORM MERDEKA MENGAJAR)

 

Sahabat............ 

Kegiatan pada hari ini adalah pendampingan PMM (Platform Merdeka Mengajar) terhadap  Tutor PKBM AL Fayyad dalam melaksanakan aksi nyata Topik 1 dan Topik 2 Platform Merdeka Mengajar. Kegiatan kali ini sangat perlu perhatian lebih mendalam dan butuh konsentrasi yang penuh karena pentingnya aksi nyata yang nantinya akan mendapatkan Umpan Balik atau feed back dalam kelanjutan aksi nyata tersebut. perlu pemahaman yang lebih baik dalam melaksanakan PMM. sehingga kegiatan ini akan berjalan sesuai arah dan tujuan yang ingin dicapai.

selamat melaksanakan PMM bagi semua tutor PKBM AL-Fayyad, Salam merdeka belajar bagi semua tutor.


#merdekamengajar

#platformmerdekamengajar

#projekpenguatanprofilpelajarpancasia







KEGIATAN LANSIA DI DESA BENELAN KIDUL

 

Sahabat...... kegiatan kali ini adalah sekolah lansia (lanjut usia) dimana kegiatan lansia hari ini dilaksanakan di Desa Benelan Kidul Kecamatan Singojuruh Kabupaten Banyuwangi Provinsi Jawa Timur. Tahapan dalam kegiatan sekolah lansia ini adalah sebagai berikut
  1. Penimbangan dan tensi oleh kader posyandu lansia
  2. Penyuluhan dan tes gula oleh petugas puskesmas
  3. Parenting dan senam otak oleh PKBM Al Fayyad
Selamat bersenang-senang ibu bapak lansia. semoga sehat selalu.  


#sekolahlansia
 
 
 
 
 
 

Jumat, 10 Februari 2023

ANJANGSANA DI RUMAH BPK. KUKUH PRIBADI

 



Kegiatan kali ini adalah Anjangsana yang merupakan kegiatan bulanan, diawali dengan tilawah Al-Qur'an, kemudian Tahlilan dan Evaluasi serta Koordinasi kegiatan lembaga kedepannya.
acara berjalan sangat tertib dan lancar dan mendapatkan feedback yang berarti bagi lembaga atapun Yayasan.

Rabu, 08 Februari 2023

TENTANG WAKTU

ABOUT TIME

by. wahyu dhany ariefiyanto



Q.S 40:59

اِنَّ السَّاعَةَ لَاٰتِيَةٌ لَّا رَيْبَ فِيْهَا ۖوَلٰكِنَّ اَكْثَرَ النَّاسِ لَا يُؤْمِنُوْنَ


Terjemah :
Sesungguhnya hari Kiamat pasti akan datang. Tidak ada keraguan tentangnya, tetapi kebanyakan manusia tidak beriman.

https://quran.kemenag.go.id/surah/40

Waktumu adalah umurmu
Umurmu adalah modalmu.

Isilah waktu dengan keberkahan. Baik pada malam maupun pada siang hari dengan kesibukan karena-Nya.

Jangan buang-buang waktu luangmu seadanya. Tapi, hendaklah menghisab dirimu,
mengatur wiridmu-wiridmu.

Jangan biarkan dirimu sia-sia,
engkau habiskan waktumu
seperti binatang melata, engkau tak tau apa yang harus dilakukan, maka sebagian besar waktumu akan berlalu percuma.

Oleh karena itu, setiap tarikan
nafasmu merupakan permata
yang luar biasa bernilai karena tak ada gantinya.

Jika sudah tiada, ia takkan kembali lagi. Karenanya, jangan engkau menjadi
orang yang bodoh dan
tertipu.

Yaitu, mereka yang bangga
kalau setiap hari hartanya bertambah, sedangkan umurnya berkurang.

Kebaikan macam apa yang ada di balik bertambahnya harta dan berkurangnya umur?! Janganlah engkau bahagia, kecuali dengan bertambahnya ilmu atau amal saleh.

Sebab, hanya keduanya yang
bakal menyertaimu di kubur
nanti. Sementara keluargamu,
hartamu, anak-anakmu dan
teman-temanmu, akan meninggalkanmu.

 [ Imam Al Ghazali ]

____✒️

KEGIATAN PRAMUKA DI POKJAR KEMIRI


 

Kegiatan Ekstrakurikuler Pramuka kali ini dilaksanakan di Pokjar Kemiri, bersama Warga Belajar dan Juga Pembina.

#merdekamengajar

#merdekabelajar

Kegiatan Ekstrakurikuler di Pokjar Andong


Kegiatan Ekstrakurikuler PKBM AL-Fayyad di Pokjar Andong kali ini adalah olahraga badminton, biasanya dilaksanakan di gedung UPTD, tetapi kali ini dilaksanakan di Pokjar masing masing disesuaikan dengan tempat yang ada. dimulai dengan gerakan pemanasan yaitu senam yang dipandu oleh Ibu Shanti lestari dan kemudian olahraga badminton. Para Warga Belajar sangat senang dengan kegiatan ini. lebih bernuansa alam. sungguh sejukkk.. #merdekabelajardanberkarya #merdekamengajar

DOA HARI INI ...

 DOA HARI INI ...

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Bismillahirrahmanirrahiim
Allahumma shalli 'Ala Muhammad... Wa Ala Aali Sayyidina Muhammad...

Ya Allah ,,,
Jika hari ini ada di antara kami yang sedang sakit, mohon angkatlah penyakitnya ya Allah ,,, Berikanlah kesembuhan untuknya ,,, Karena hanya Engkau lah yang Maha Menyembuhkan ,,,_

Ya Allah ,,,
Jika hari ini ada di antara kami yang kesulitan rezeki, Mohon mudahkanlah dan bukalah jalan rezekinya ya Allah ,,, Karena hanya Engkau Maha Pemberi Rezeki ,,,

Ya Allah ,,,
Jika hari ini ada di antara kami yang hatinya sedang susah dan bersedih, dalam menerima dan menghadapi ujian-Mu ,,, Mohon Kuatkanlah kami  untuk mampu bertahan dan bersabar ,,, Dan hiburlah kami  dengan penuh kurnia-Mu ,,,
Karena janji-Mu yang tak pernah Engkau ingkari, karena sesungguhnya dalam kesulitan ada kemudahan.

Ya Allah ,,
Jika hari ini ada di antara kami yang sedang ada benih-benih sakit hati dihatinya.. Sombong, iri hati, dengki dan dusta ,,, Mohon bersihkan dan sucikanlah Ya Allah.._

Ya Allah ,,,
Mohon Ampunilah segala dosa dan khilaf kami ,,, Jika sampai hari ini ada diantara kami, yang merasa disakiti dan didzolimi karena kesalahan kami yang disengaja atau pun yang tidak disengaja ,,, Bukakanlah pintu hati kami agar mampu memaafkan.

Ya Allah ,,,
Ampunkanlah dosa kami, dosa kedua Ibu Bapak kami, dosa  keluarga kami, dosa guru-guru kami, dosa sahabat kami, dan dosa Seluruh kaum Muslimin dan muslimat tanpa terkecuali ,,, Sesungguhnya Engkau lah Dzat yang Maha Pengampun dan Maha Mengasihani

Ya Allah, Ya Tuhan Kami, Yang memberi ketentraman dalam hati kami.

Kami bersimpuh memohon ampun atas dosa dan kekhilafan kami.

Lindungilah kami, anak-anak kami, anak saudara kami, keluarga kami, sahabat2 kami dan keluarga sahabat2 kami, tetangga kami, rakyat Indonesia.

Hasbunallah Wa Ni'mal Wakil3x

Kabulkanlah do'a kami Ya Allah. Aamiin Ya mujibassailiin.🤲
----------------------------------------

*
Aamiin3x Ya Rabbal 'Aalamiin🤲

Al Faatihah

SEMUA TENTANG SEKOLAH SILAHKAN DOWNLOAD !!!


DOWNLOAD KURIKULUM MERDEKA🆗:
1. MODUL AJAR IKM ➡️ https://bit.ly/3ARqQ6H
2. PROTA PROSEM IKM ➡️ https://bit.ly/3AOSD7C
3. KOSP IKM ➡️ https://bit.ly/3cirkIM
4. JADWAL PELAJARAN IKM ➡️ https://bit.ly/3uQHOOJ
5. DAFTAR NILAI/ASESMEN ➡️ https://bit.ly/3Pbpfg9
6. APLIKASI RAPOR IKM ➡️ https://bit.ly/3yNq73Q
7. ATP MODUL DLL SMP ➡️ https://bit.ly/3cgmWtK
8. PERANGKAT SMA IKM  https://bit.ly/3Or3zLU
9. MODUL AJAR PAUD IKM https://bit.ly/3yXPsba
10. MODUL AJAR SMK IKM https://bit.ly/3B7J5Vq
11. MODUL AJAR SD/MI IKM https://bit.ly/3z1Y1lc
12. MODUL AJAR PEND.KHUSUS https://bit.ly/3OqSOt1
13. MODUL AJAR SMP/MTS https://bit.ly/3Pw5tMA
14. MODUL AJAR SMA/MA https://bit.ly/3J15HJk
15. KKTP/KKM IKM https://bit.ly/3PrfElB
16. PERBEDAAN IKM DAN K13 https://bit.ly/3zq0BTC
17. DOWNLOAD BUKU TEKS IKM  https://bit.ly/3RY86bv
18. Perangkat Pembelajaran SMP IKM https://bit.ly/3cgmWtK
19. Modul Proyek P5 Fase E https://bit.ly/3PIlZcj
20. Modul Proyek P5 fase D https://bit.ly/3by7bOC
21. Modul Proyek P5 fase A https://bit.ly/3zSyxs6
22. Modul Proyek P5 fase B https://bit.ly/3Q2WIt4
23. Download Ice Breaking https://bit.ly/3BA7gfx
24. CP Mulok Bhs.Jawa  https://bit.ly/3w34E66

DOWNLOAD FILE PPG:
Mb Yat:
1. Download Kisi-Kisi Pre Test PPG ➡️ https://bit.ly/3zYFIiF
2. Download Soal Pre Test PPG ➡️ https://bit.ly/3Q2buRv
3. Download Modul-Modul PPG ➡️https://bit.ly/3Q5ZtdO

DOWNLOAD PERANGKAT PEMBELAJARAN KURIKULUM 2013 :
1. Perangkat lengkap SD/MI K13  https://bit.ly/3BnaHGo
2. Perangkat lengkap SMP/MTS  https://bit.ly/3J8Mghs
3. RPP 1 lembar SMA K13 lengkap https://bit.ly/3OF0Hei
4. RPP 1 Lembar Kelas 2 SD/MI https://bit.ly/3Jb2cjt
5. RPP Bhs. Inggris 1 Lembar Kelas 9 SMP/MTs https://bit.ly/3b7o2Ia
6. RPP 1 lembar PPKN kelas 9 SMP/MTs  https://bit.ly/3zC7dys
7. RPP Matematika 1 lembar Kelas 7 SMP/MTs https://bit.ly/3b5v9AR
8. RPP 1 lembar SMP/MTs https://bit.ly/3z3OVoc
9. RPP 1 lembar SD/MI Luring Daring https://bit.ly/3owkZfw

DOWNLOAD FILE AKREDITASI 4 KOMPONEN (IASP 2020):
1.  File DIA & Dokumen Unggahan Sispena  https://bit.ly/3ccuNZd
2.  Bukti Fisik Akreditasi 4 Komponen  https://bit.ly/3uPJcRt
3.  Dokumen ICM-IPM  https://bit.ly/3PITv1V
4.  Dokumen ICR – IPR https://bit.ly/3cAAgsT
5.  List Wawancara Asesor dg Kepala Sekolah  https://bit.ly/3o6c2cw
6.  List Wawancara Asesor dg Guru    https://bit.ly/3uNtrdK
7.  List Wawancara Asesor dg Tendik   https://bit.ly/3IEkSrr
8.  List Wawancara Asesor dg Siswa https://bit.ly/3P8iQT1
9.  List Wawancara Asesor dg Ortu/Komite   https://bit.ly/3P8iL1K
10.  Angket/Kuesioner Kepuasan stakeholders https://bit.ly/3btAXEm
11.  Angket/Kuesioner Siswa Bulliying https://bit.ly/3OPzxSl
 

VIDEO PELAKSANAAN VISITASI:
1.  Wawancara Asesor dg Kepala Sekolah   https://bit.ly/3IGy2nZ
2.  Wawancara Asesor dg Guru   https://bit.ly/3aCPmxw
3.  Wawancara Asesor dg Tendik  https://bit.ly/3yHiCLx
4.  Wawancara Asesor dg Siswa  https://bit.ly/3o1Ptpu
5.  Wawancara Asesor dg Ortu/Komite   https://bit.ly/3o1TrhS
6.  Evaluasi dari Asesor  https://bit.ly/3AW73TH
7.  Visitasi Sarana (IPR)  https://bit.ly/3RzlS4a
8.  Peer Teaching 1   https://bit.ly/3z4JPt8
9.  Peer Teaching 2   https://bit.ly/3o7dEmx
10.  Peer Teaching KBM IPS https://bit.ly/3PHh5Mu

Selasa, 07 Februari 2023

SELAMAT HARI LAHIR (HARLAH) KE 100 TAHUN NAHDLATUL ULAMA

 

 

Mari sambut datangnya abad kedua dengan rasa syukur mendalam atas satu abad yang telah dilalui. Semoga Nahdlatul Ulama tetap jaya. Selamat Harlah NU 2023.

Rabu, 01 Februari 2023

ADAB MENUNTUT ILMU


 


Oleh : Utami Vera Susanti

        Sebagaimana yang kita ketahui, adab merupakan tolak ukur bagi kita untuk menentukan sikap dan perilaku baik atau tidaknya seseorang. Adab sangat perlu dalam berbagai aspek kehidupan. Dari mulai berpakaian, masuk ke kamar kecil, belajar, berbicara terhadap orang yang lebih tua serta guru pun ada adabnya.

        Di zaman yang modern ini, masih banyak sekali pelajar yang tidak sadar akan barokahnya ilmu yang diberikan guru. Sehingga tidak ada sedikitpun rasa tawadhu dan takdzimnya antara murid terhadap guru, terhadap kitab/buku yang merupakan sumber ilmu dan banyak kebarokahan darinya, sehingga banyak dari pelajar yang sia-sia dalam proses belajar, yakni tidak bermanfaat akan ilmunya salh satu faktornya dikarenakan tidak beradab dalam menuntut ilmu.

        Di indonesia sendiri, banyak lulusan sarjana yang pengangguran. Hal itu tidak bisa ada yang disalahkan baik  instansi maupun gurunya. Tentulah mereka seharusnya bercermin diri, adakah kesalahannya dalam proses belajar atau bagaimana mereka bersikap terhadap seorang guru dan bersikap kepada kitab/buku yang merupakan kunci ilmu. Mungkin saja saat proses pembelajaran mereka tidak ada rasa hormat terhadap seorang guru, bahkan menyakiti hatinya. Padahal guru sebagai media perantara yang membuat murid mampu memperoleh pengetahuan, keterampilan, atau sikap. Sudah sepatutnya guru dan ilmu harus dihormati. Namun realitanya masih banyak pelajar yang tidak beradab terhadap guru dan ilmu. oleh karena itu, sebelum menuntut ilmu, kapanpun dan dimanapun adab sangat penting dipelajari dan dan diamalkan oleh setiap pelajar. berikut ini saya akan memaparkan apa saja adab yang harus dimiliki oleh seorang murid.

    Menurut Syeikh Abdurrahman bin Nasir Al-Sa'udy dalam kitab 'Awaa iquth Tholabi ( ): Adab (budi pekerti) bagi guru dan peserta didik yang utama adalah ikhlasnya niat dan metode belajar. Kebanyakan pelajar mengalami kegagalan karena tidak menerapkan dan mengembangkan 2 hal tersebut selama proses belajarnya[1]. Adapun metode belajar itu sendiri yakni dengan mengagungkan ilmu. Dengan mengagungkan ilmu, seorang pelajar akan meraih kesuksesan buah dari kebarokahan ilmu yang diagungkan tersebut. Lalu bagaimana cara seorang pelajar mengagungkan ilmunya? Penulis mengutip dari terjemahan kitab Adab Al-Alim Wa Al-Muta'allim[2] dan kitab ta'limul mutta'allim[3], bahwa seorang pelajar yang mengagungkan ilmu, dengan cara memperhatikan hal-hal sebagai berikut:

1. Adab Siswa dalam Proses Pembelajaran

a. Niat

Semua pekerjaan harus dibarengi dengan niat, termasuk dalam proses belajar. Niat terbagi menjadi dua, ada niat baik dan niat buruk. Sebagaimana sabda Nabi yang sudah masyhur, yakni: (sesungguhnya amal-amal perbuatan itu tergantung pada niatnya). Maksudnya, suatu pekerjaan baik atau buruknya dilihat dari niatnya terlebih dahulu. Apabila pekerjaan itu dilakukan dengan niat yang baik, maka akan baik pula pekerjaan tersebut, begitupun sebaliknya jika pada niatnya saja sudah buruk, maka pekerjaan tersebut tidaklah berfaedah. Sekalipun itu perkara yang menjurus pada akhirat, sebagai contoh: seorang pelajar yang sholat hanya karena ingin dipuji oleh manusia, maka sholatnya itu tidak berpahala dan hanya akan mendapat pujian saja. Begitupun perkara dunia, apabila dilakukan dengan niat yang baik, maka perbuatan tersebut bisa menjadi perkara akhirat dalam arti berpahala. Sebagai contoh seorang pelajar yang makan dengan niat agar kuat dan semangat dalam belajar dan beribadah, maka makannya tersebut bernilai pahala sehingga perbuatan duniawi itu seakan berubah menjadi perbuatan akhirat. Demikian pula halnya dalam belajar, belajar perlu diniatkan tentunya dengan niat yang baik. Dalam niat belajar, hendaknya pelajar meniatkan belajar karena 4 perkara, yakni:

  • Niat karena Allah ta'ala dan mencari ridho Allah SWT. 
  • Niat sebagai ibadah kepada Allah untuk bekal agar memperoleh kebahagiaan Akhirat. 
  • Niat untuk menghilangkan kebodohan pada diri, dan mengamalkan ilmu pada diri dan orang lain. 
  • Niat untuk mengembangkan dan menhidupkan agama Allah dan Rasulullah.

b. Membersihkan dan menjauhkan dari penyakit hati. Seperti iri, dengki, hasad, su'udzon dan sebagainya.      

c. Menggunakan kesempatan masa muda sebaik-baiknya untuk fokus dalam belajar dan istiqomah.

d. Bersabar dan tabah dalam menghadapi segala rintangan dan ujian dalam proses pembelajaran.

e. Dapat memanage waktu dengan sebaik-baiknya.
 
Referensi :
muhaimin.2004.paradigma pendidikan islam: upaya mengefektivkab pendidikan agama islam di sekolah.bandung rosyada

Live Chat via Whatsapp